Gelegak
dibelai panas gerah
dibenamkan hawa marah
panggang mentari merah
serupa gelegak darah
puisi bertakar
kata-kata terjerat akar
di semak kalimat belukar
biarkan aku bakar!
anjing mana menyalak garang
ingin kutampar moncong yang berang
terkapar binatang terlarang
gelap tak ada terang
muntah di mukamu
tabu bertemu
tak kau lihat gelegak marah api darah berpaduramu
malu yang hilang di pias wajah manusia yang konon mengaku berilmu
ngampas, 4-3-2011
Get notifications from this blog
Jangan lupa beri komentar, ya... Semoga jadi ajang silaturahim kita.